Madrasah Aliyah Negeri Ende melaksanakan kegiatan setelah Idul Fitri di Masjid Ulul Al-Bab MAN Ende, Senin (17/05/2021). Dihadiri seluruh guru dan karyawan, kegiatan diawali dengan Kalam ilahi yang dibawakan Qoriah Nasional Khairunnisa yang juga guru MAN Ende.
Dalam rangkaian sederhana guru dan karyawan juga disuguhi nasihat yang disampaikan Ustad Abdul Rasyid.
Rasyd menyampaikan agar hadirin mampu menahan amarah dan berlaku sabar setiap saat.
"Tidak hanya saat Ramadhan saja kita menahan marah, tapi hari-hari lainnya kita harus menahan amarah dan sabar," terangnya.
Selain itu, ia juga berpesan agar setiap orang harus memaafkan kesalahan orang lain tanpa harus menunggu hari raya.
"Silaturahmi itu tidak hanya setahun sekali pas lebaran, tapi harus berani saling memaafkan atas kesalahan orang lain, setiap saatnya" tambahnya.
Kepala Madrasah yang memberi sambutan di akhir acara menegaskan akan pentingnya kebersamaan di hari yang fitri sebagai cikal bakal solidnya suatu madrasah.
"Bapak Ibu, saya harap kita semakin solid karena momen bari yang fitri kita mulai bekerja kembali untuk kemajuan madrasah," tegas Tahrun Thalib.
Halal bi Halal diakhiri dengan bersalaman dalam bingkai protokol kesehatan pertanda tidak ada dendam dan benci di antara guru dan pegawai MAN Ende.
***Syaiful Liga