(0381) 21642
info@manende.sch.id, crewmanende@gmail.com

Berita

Madrasah Aliyah Negeri Ende

  • 799 Peserta Didik MAN Ende Ikuti PAT
29,
799 Peserta Didik MAN Ende Ikuti PAT

Sebanyak 799 peserta didik kelas X dan XI Madrasah Aliyah Negeri Ende mengikuti ujian kenaikan kelas yang dimulai Senin (29/05/2023). Pelaksanaan ujian berbasis android dijadwalkan berlangsung selama sepuluh hari dengan menargetkan 19 mata pelajaran umum dan jurusan.
Terdiri dari 396 peserta kelas X dan 403 kelas XI, pelaksanaan ujian atau yang lebih dikenal penilaian akhir tahun dibagi menjadi 25 ruang ujian.
Wakamad Kurikulum sebagai penanggung jawab PAT menyebut peserta ujian menyiapkan android masing-masing dan beberapa peserta yang tidak menyiapkan android menggunakan komputer yang disediakan madrasah.
"Kita sarankan agar peserta membawa android saat pelaksanaan PAT dan sebagian lagi yang tidak memiliki android kita arahkan untuk menggunakan komputer madrasah," jelas Mahmud Mohamad.
Sementara itu, Sujud Firmansyah selaku ketua panitia mengaku menyiapkan pelaksanaan PAT dengan baik agar lancar dan berjalan sesuai harapan.
"Kita sudah siapkan PAT dengan baik, mulai dari simulasi agar berjalan dengan lancar dan sesuai rencana," jelas Sujud.
Setiap hari pelaksanaan PAT dijadwalkan dua mata pelajaran dan berakhir saat hendak melaksanakan ibadah shalat dhuhur.
"Setiap hari rata-rata dua mata pelajaran dan selesai mereka langsung shalat Dhuhur," tambah Sujud.

Tinggalkan Komentar