(0381) 21642
info@manende.sch.id, crewmanende@gmail.com

Berita

Madrasah Aliyah Negeri Ende

  • Kepala MAN Ende Apresiasi Empat Orang Guru MAN Ende, Lulus UKKJJ Periode 2 Tahun 2024
08,
Kepala MAN Ende Apresiasi Empat Orang Guru MAN Ende, Lulus UKKJJ Periode 2 Tahun 2024

MAN Ende (Kemenag) --- Kepala Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Ende, H. Tahrun Thalib mengapresiasi atas pencapaian keempat orang guru MAN Ende yang lulus Ujian Kompetensi Kenaikan Jenjang Jabatan (UKKJJ) Fungsional Guru Periode 2 Tahun 2024. Empat orang guru yang lulus UKKJJ beserta perubahan jenjang jabatannya adalah sebagai berikut: 1) Hija dari jenjang jabatan Guru Ahli Muda ke jenjang jabatan Ahli Madya; 2) Ni’mah Alhabsyi dari jenjang jabatan Guru Ahli Muda ke jenjang jabatan Ahli Madya; 3) Nurhayati Assa’diyah RMI dari jenjang jabatan Guru Ahli Muda ke jenjang jabatan Ahli Madya; 4) Safitri Sukmadewi dari jenjang jabatan Guru Ahli Muda ke jenjang jabatan Ahli Madya.

Ketika dihubungi oleh kontributor media ini, pada Selas (8/10/2024) waktu setempat, H. Tahrun Thalib menyampaikan profisiat yang sebesar-besarnya atas berita hasil kelulusan para guru rekan kerjanya di MAN Ende.

“Alhamdulillah, berdasarkan pengumuman yang telah dirilis oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi. Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan atau Dirjen GTK dengan nomor 3969/B1/HK.07/2024 tentang  Peserta yang dinyatakan lulus Uji Kompetensi Kenaikan Jenjang Jabatan Fungsional Guru yang diperoleh dari link https://ujikompetensi.kemdikbud.go.id/ sebagaimana yang tertera di bagian lampiran diperoleh hasil bahwa ada empat guru MAN Ende yang lulus diantara ibu Hija, ibu Ni’mah Alhabsyi, ibu Nurhayati Assa’diyah RMI dan ibu Safitri Sukmadewi. Kepada mereka berempat, saya menyampaikan profisiat dan selamat”, ucap H. Tahrun.

H. Tahrun juga menyampaikan agar dengan adanya sertifkat UKJJ para guru tersebut dengan mudah mengurus proses kenaikan jenjang jabatan. 

“Semoga keempat orang ibu guru yang lulus UKKJJ dapat dengan mudah mengurus proses kenaikan pangkat setelah mendapatkan sertifikat UKKJJ yang nanti bisa diunduh melalui website resmi kemdikbud. Dengan adanya perubahan jenjang jabatan, saya mengharapkan agar mereka semakin memberikan pelayanan optimal kepada para peserta didik dan peningkatan kualitas proses belajar mengajar di dalam ruangan kelas mupun di luar  ruangan kelas”, harap H. Tahrun.

Sementara itu, mewakili ketiga orang rekannya yang telah lulus UKKJJ, Safitri Sukmadewi  merasa senang dan bersyukur atas raihan yang diperoleh.

“Alhamdulillah, saya mewakili teman-teman mengucapkan puji syukur kepada Allah SWT karena telah diberikan kemudahan dalam menghadapi Ujian Kompetensi Kenaikan Jenjang Jabatan yang diselenggarakan di MTs Negeri 1 Ende pada bulan Agustus kemarin. Alhamdulillah sesuai dengan linimasi yang telah diikuti baik dari awal pendaftaran sampai pada tahap pengumuman, akhirnya kami lulus UKKJJ”, imbuh Dewi.

Safitri Sukmadewi  juga menyampaikan terima kasih kepada Kepala MAN Ende dan berharap kepada teman-temannya yang lain agar bersiap mengikuti UKKJJ .

“Saya mewakili teman-teman juga mengucapkan terima kasih kepada bapak pimpinan, Kepala MAN Ende yang telah memberikan dukungan kepada kami sehingga kami bisa mengikuti semua proses pelaksanaan UKKJJ dan memperoleh hasil yang baik. Harapannya agar kedepan teman-teman yang mengikuti periode berikutnya dapat mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya sehingga bisa menghadapi ujian dan memperoleh hasil yang maksimal. UKKJJ ini sangat penting sebagai syarat untuk naik jenjang jabatan”, harap Dewi.

Penulis dan Foto: Zulkasim A. Jenggo

Tinggalkan Komentar