(0381) 21642
info@manende.sch.id, crewmanende@gmail.com

Berita

Madrasah Aliyah Negeri Ende

  • Api Unggun Perkemahan Sabtu Minggu
14,
Api Unggun Perkemahan Sabtu Minggu

MAN Ende, Menyambut hari ulang tahun pramuka menyelenggarakan perkemahan singkat Sabtu-Minggu di madrasah, (13-14/08/2016).

Kegiatan diawali dengan perlombaan yang diikuti siswa kelas X, XI dan dilanjutkan api unggun yang hanya diikuti kelas XII.

Acara di malam hari dikhususkan kelas XII karena diisi dengan renungan malam dan shalat Tahajud berjamaah.

Pembina upacara api unggun, Dra. Sofia Ndoi memulai upacara setelah shalat Isya dan makan malam.

Seusai api unggun acara langsung dilanjutkan dengan renungan malam oleh H. Pua Ibrahim, S.Pd di lapangan MAN Ende.

Dalam renungan siswa merasa tergugah dan larut dalam suasana yang digambarkan Pua Ibrahim.

Darwin, siswa XII IPS terisak-isak mengingat apa yang telah ia lakukan selama ini.

Saya merasa sia-sia selama ini belum bisa kasih senang orang tua, ujar remaja 16 tahun dengan mata berkaca-kaca.

Seorang siswa yang lain pun mengungkapkan hal yang sama hanya saja ia merasa renungan sebaiknya dilakukan terus menerus karena diharapkan bisa membuat mereka lebih termotivasi.

Selama ini ternyata saya banyak buat hal yang sia-sia. Coba renungan ada dua atau tiga kali lagi biar kami semua lebih semangat untuk belajar dan buat yang baik-baik. Tegas Fadil XII IPS.

Mereka semua akan kembali ke rumah setelah upacara penutupan, Minggu (14/08/2016). ** Syaiful Liga.

Tinggalkan Komentar